Fashion
Anniesa Hasibuan Jadi Desainer Hijab Indonesia Pertama yang Tampil di NYFW
Jakarta - Anniesa Hasibuan merupakan salah satu desainer busana muslim Indonesia. Busana yang megah dengan kerumitan detail menjadi ciri khas rancangan wanita berusia 30 tahun itu.
Anniesa yang baru menapaki karier pada awal 2015 lalu telah tampil di berbagai ajang internasional. Ia memamerkan karya pertamanya di Kaftan Festival Westfield, London, Inggris.
Setelah itu, Anniesa juga mengikuti rangkaian acara Couture Fashion Week New York selama dua kali berturut-turut, pada 2015 dan 2016. Ia pun berhasil meraih penghargaan sebagai Best Fashion Designer di Couture Fashion Week New York pada Februari tahun ini.
Kini bukan hanya pamer karya di Couture Fashion Week, Anniesa berhasil menembus New York Fashion Week. Ya, desainer yang juga pernah tampil di Istanbul Fashion Week 2016 itu sudah dijadwalkan untuk pamer rancangan terbarunya di NYFW Spring/Summer 2017. Ia menjadi desainer hijab pertama yang tampil di NYFW. Menjadi desainer hijab pertama dan satu-satunya yang merilis koleksi modest wear, Anniesa mengaku gugup.
"Alhamdulillah pada tanggal 12 September nanti aku akan tampil di New York Fashion Week. Perasaan deg-degan sih pasti, gugup, masih nggak percaya bisa tampil di NYFW. Tapi bismillah saja semoga banyak yang suka rancangan aku, bisa menarik buyer," papar Anniesa saat berbincang dengan Wolipop di butiknya, Promenade 20, Jl Bangka Raya, Kemang, Jakarta Selatan, Senin (29/8/2016).
Bisa menembus NYFW tentu tidak mudah. Butuh waktu berbulan-bulan untuk bisa menjadi bagian dari desainer yang pamer koleksinya di ajang bergengsi dunia tersebut. CEO Indonesian Creative Hub, Teti Nurhayati, yang menghubungkan antara Anniesa dan pihak NYFW bercerita bahwa prosesnya cukup panjang.
Untuk bisa pamer karya di NYFW melalui berbagai seleksi, mulai dari pertanyaan seputar perwakilan Anniesa Hasibuan di Amerika Serikat hingga perjalanan karier Anniesa. Pihak NYFW juga melihat bagaimana penjualan karya Anniesa di negeri Paman Sam itu melalui Indonesian Fashion Gallery di Soho, New York. Proses seleksi sudah dimulai sejak Februari lalu hingga akhirnya bisa bergabung menjadi bagian dari NYFW. Teti juga kembali menekankan kalau Anniesa memang menjadi perancang busana muslim pertama yang pamer karya di NYFW.
"Memang dari pihak NYFW-nya menyatakan kalau Anniesa menjadi desainer pertama yang join NYFW. Yang hijab mungkin akan menjadi satu-satunya karena kalau Istanbul nggak selalu modest," ujar Teti.
Anniesa akan tampil di NYFW Spring/Summer 2017 pada 12 September mendatang pukul 20.00 di The Dock, Skylight, Moynihan Station, New York, Amerika. Ia akan membawakan 48 koleksi terbaru yang terdiri dari 38 ready to wear dan 10 evening dress. Anniesa tetap setia dengan DNA rancangannya yang memiliki sematan detail seperti batu-batu dan mutiara. Outerwear panjang dengan sentuhan gold dan silver akan mendominasi karya Anniesa di NYFW Spring/Summer 2017. (ays/ays)
by : WOLLIPOP.COM - Arina Yulistara
0 komentar: